• 0813 25000 794
  • info.puskanas@gmail.com
Awesome Image
12 Mei 2023

Rumus Phytagoras

               Rumus phytagoras merupakan salah satu rumus yang sering digunakan dalam bidang matematika terutama geometri. Rumus phytagoras merupakan rumus untuk menghitung salah satu sisi segitiga siku-siku. Nama Phytagoras sendiri diambil dari nama penemunya yaitu Phytagoras. Phytagoras merupakan filsuf asal Yunani kuno (570-495 SM).

 

Teorema

               Segitiga siku-siku adalah segitiga yang salah satu sudutnya memiliki besar 90° atau yang kita sebut juga siku-siku. Kemudian sisi terpanjangnya kita sebut sisi miring atau hipotenusa. Dan dua sisi lainnya kita sebut alas dan tinggi. Untuk mengukur salah satu sisi tersebut kita gunakan teorema Phytagoras yang berbunyi “sisi miring atau sisi terpanjang adalah  tambahan dari kuadrat sisi-sisi lainnya”

 

Rumus

  1. c² = a² + b² (untuk mencari sisi miring)
  2. a² = c² – b² (mencari sisi depan)
  3. b² = c² – a² (mencari sisi samping)

               Beberapa pola phytagoras. Guna dari menghafal pola phytagoras ini adalah bisa menyelesaikan soal lebih cepat tanpa menghitung

  1. 3, 4, 5
  2. 5, 12, 13
  3. 6, 8, 10
  4. 7, 24, 25
  5. 8, 15, 17
  6. 9, 12, 15
  7. 10, 24, 26
  8. 12, 16, 20
  9. 14, 48, 50

 

Contoh Soal

               Sebuah segitiga siku-siku mempunyai tinggi sepanjang 5 cm, dan alas sepanjang 12 cm. Berapa panjang sisi miring atau hipotunesa segitiga siku-siku ini jika dihitung dengan rumus phytagoras?

Jawab :

Diketahui :

a = 5 cm

b = 12 cm

Ditanya : c = ?

 

Jawab :

c² = a² + b²

c² = 52

 + 122

 

c² = 25 + 144

c² = 169

c = 169

 

c = 13 cm

               Itulah rumus phytagoras dan contoh soalnya. Semoga bermanfaat